Ini Jawaban Ketum PKB Soal Usung Gus Yusuf sebagai Cagub Jateng 2024

SEMARANG, Lingkarjateng.id -DPP PKB  telah menerima lamaran dari sekitar tiga ribu bakal calon dalam Pilkada 2024. Bakal calon tersebut, akan diseleksi menjadi sekitar lima ratus. Namun saat ini, PKB baru memproses dan memutuskan 38 daerah saja di seluruh Indonesia.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar (Gus Imin), mengatakan akan tetap mengedepankan uji kelayakan dan kepatutan dalam memilih calon yang terbaik.

Oleh karena itu, kepada para bakal calon yang mendaftar di PKB harus benar-benar menyerap warisan ajaran dan nilai serta doktrin untuk kemaslahatan umum.

“Saya harapkan nanti, kepada seluruh kepala daerah yang dipilih rakyat adalah satu rangkaian dan harus taat kepada kepemimpinan nasional. Calon-calon dari PKB yang terpilih, juga akan menjadi bagian dari pemerintahan nasional,”ujarnya seusai menyampaikan sambutan di acara Pembekalan Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) oleh Ketua Umum DPP PKB di Hotel Arkenso Semarang, Kamis, 6 Juni 2024.

Ia menyampaikan, bahwa tidak hanya dari kalangan kader PKB saja, namun juga terbuka untuk semua calon di luar kader partai, yang terpenting, kata dia, mempunyai kualitas dan kapasitas untuk menjadi pemimpin.

“Kita juga tidak menutup untuk yang mendaftar dari luar kader PKB. Karena nanti yang akan menjadi penilaian dan pertimbangan adalah kualitasnya, kompetensinya, kapasitasnya dan daya pilihnya. Jadi, siapapun yang mendaftar di PKB akan kita proses mekanisme melalui pengujian. Sekali lagi saya berterima kasih kepada kader partai lain yang mendaftar melalui PKB dari mana pun sumber calon harus kita terima,” kata Gus Imin.

Saat disinggung soal apakah PKB akan tetap mengusung Gus Yusuf sebagai Calon Gubernur Jateng, Gus Imin mengaku bahwa PKB sudah memberikan rekomendasi kepada Ketua DPW PKB Jateng tersebut.

“Iya kita terus berikhtiar berusaha meyakinkan partai-partai lain agar Gus Yusuf menjadi calon gubernur. Karena Alhamdulillah, survey-survey yang ada Gus Yusuf ini masih yang tertinggi dibanding calon-calon yang lain,”imbuhnya. (Lingkar Network | Rizky Syahrul Al-Fath – Lingkarjateng.id)

Similar Posts